Diposting Pada: Rabu, 29 Januari 2020
Menyelesaikan Masalah Melalui konseling Kelompok


Menyelesaikan Masalah Melalui konseling KelompokSungai Penuh- Siswa MTs N 1 Kota Sungai Penuh saling membantu dalam menyelesaikan masalah yang dialami melalui layanan konseling kelompok, para siswa saling memberi solusi tentang masalah yang dialami satu sama lain. ( Rabu, 29-01-20)

Layanan konseling kelompok merupakan upaya bantuan untuk mendiskusikan/memecahkan masalah siswa dengan memanfaatkan dinamika kelompok. Dengan konseling kelompok anggota kelompok akan saling tolong menolong, menerima satu sama lain dan berempati dengan tulus sehingga tercapai tujuan akhir yaitu dapat mengambil keputusan yang tepat terhadap konflik yang dialami.

Salah satu guru Bimbingan Konseling MTs N 1 Kota Sungai Penuh ibu Uci Armaini, S. Pd merasa senang dengan keaktifan siswa dalam melakukan layanan konseling kelompok" Dengan adanya layanan konseling kelompok ini tentu akan membantu siswa dalam menghadapi masalah yang dialami". Ujarnya

Layanan konseling kelompok juga merupakan kegiatan yang sangat positif. Dengan adanya dinamika kelompok siswa lebih berani menceritakan masalah yang dialami dan semakin mudah pula menemukan solusi sehingga membuat siswa semakin semangat untuk berprestasi. ( Thomas )

 


2163x
Dibaca

Berita Lainnya:

  1. Kepala MTsN 1 Kota Sungai Penuh memberi apresiasi kepada mahasiswa PPL IAIN Kerinci 1228x dibaca
  2. UNBK sebentar lagi, Siswa MTs N 1 Kota Sungai Penuh Semakin Semangat Lakukan Pengayaan 906x dibaca
  3. Acara Pesantren Kilat, MTsN 1 Kota Sungai Penuh Beri Santunan Kepada Siswa Yang Membutuhkan. 550x dibaca
  4. Pelaksanaan UAMBN-BK di MTs N 1 Kota Sungai PenuhTahun Pelajaran 2019-2020 Berjalan Dengan Lancar. 1298x dibaca
  5. PENGUMUMAN KELULUSAN PPDB 2023 SESAAT LAGI 1167x dibaca

Halaman ini diakses pada 18-04-2024 08:05:34 wib
Diproses dalam waktu : 0.327 detik
Diakses dari ip address: 172.70.131.96
Copyright © 2018 Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi - Allright Reserved